berapa berapa berapa

TERIMA KASIH

selamat datang....
komentarnya di isi ya....
join juga, biar makin seru...

Thursday, March 7, 2013

“Jalan Lebar Rejeki Lancar”


Hari minggu pagi tanggal 19 dan 26 Januari kemarin terlihat pemandangan yang tidak biasa di Dusun Kebon Adem, Desa Merbuh. Sudah dua minggu ini diadakan kerja bakti dalam rangka pembukaan dan pelebaran jalan di Dusun Kebon Adem. Dusun Kebon Adem merupakan dusun dengan wilayah paling luas di Desa Merbuh, selain itu juga merupakan dusun yang memiliki warga paling banyak yaitu terdiri dari 7 Rukun Tetangga (RT).



Pembuatan dan pelebaran jalan ini merupakan salah satu Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) Mandiri dari pemerintah Jawa Tengah yang bekerjasama dengan masyarakat sekitar. Rencananya  jalan baru di Dusun Kebon Adem ini akan dibuat sepanjang 1000 meter dengan lebar kurang lebih 2,5 meter melingkar membelah Dusun Kebon Adem.
 
Proses pembuatan jalan ini dilakukan dalam dua tahap. Tahap pertama yaitu pembukaan jalan yang dilakukan oleh warga secara gotong royong, semua warga dari berbagai golongan umur ikut serta dalam pembukaan lahan yang dilakukan secara manual tersebut, baik bapak - bapak, remaja, anak - anak, bahkan ibu - ibu pun ikut turun tangan mencangkul dan meratakan tahan. Bisa dibayangkan bagaimana semaraknya kerja bakti tersebut. Setelah lahan dibuka dan tanah sudah rata barulah dilakukan pengaspalan dengan dana bantuan dari PNPM Mandiri.

Tujuan pembukaan jalan ini antara lain untuk mempermudah akses keluar masuk Dusun Kebon Adem sehingga mendukung kegiatan perekonomian warga di dusun tersebut.  Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) Mandiri ini sudah terbukti mengurangi angka kemiskinan di Jawa Tengah sebesar 6,5 persen pada tahun 2012. Dengan adanya kerjasama antara masyarakat dengan pemerintah, diharapkan angka ini akan terus meningkat dari tahun ke tahun supaya nantinya jumlah warga miskin di Jawa Tengah pada khususnya dan di Indonesia pada umumnya dapat terus berkurang seiring berjalanya waktu.

reportase minggu ketiga by: desa merbuh kecamatan singorojo kabupaten kendal








No comments:

Post a Comment

bagaimana menurut kamu?