berapa berapa berapa

TERIMA KASIH

selamat datang....
komentarnya di isi ya....
join juga, biar makin seru...

Thursday, March 7, 2013

Rusaknya Akses Jalan Mengganggu Kegiatan Sehari-Hari Warga


Pengembangan infrastruktur di kawasan pedesaan masih terasa lambat. Salah satu contohnya adalah Desa Cening. Salah satu desa di Kecamatan Singorojo ini masih butuh banyak perhatian pemerintah dalam pengembangan infrastruktur, khususnya akses jalan. Masih banyak jalan-jalan menuju Desa Cening dan di dalam desa yang tergolong parah. Banyak jalan yang berbatu yang membuat warga kesulitan melewati nya. Tidak hanya itu, di beberapa titik jalan menuju Desa Cening yang berlumpur dan tertutup akibat tanah longsor.

Keadaan ini diperparah oleh hujan yang sering mengguyur desa yang memiliki enam dusun ini membuat licin jalan yang mengakibatkan warga harus lebih berhati-hati dalam melewatinya agar tidak terjatuh. Warga ingin sekali agar jalan-jalan di kawasan Desa Cening agar diperbaiki supaya kegiatan sehari-hari mereka bisa berjalan lebih mudah. Namun warga tidak dapat berbuat banyak karena parahnya jalan yang rusak tidak mampu mereka perbaiki sendiri. Sudah ada upaya untuk memperbaiki jalan yang sempat tertutup akibat longsor, namun saat ini perbaikan tersebut sedang terhenti.
Beberapa warga membantu mobil yang mogok akibat sulit melewati jalan yang rusak di kawasan Desa Cening

Salah satu sudut jalan menuju Desa Cening yang tertutup lumpur

Rusaknya jalan juga berpengaruh dalam kegiatan keseharian warga. Banyak warga harus mengeluarkan tenaga ekstra dalam membeli kebutuhan sehari-hari mereka di pusat kota. Tidak adanya pasar di Desa Cening membuat warga harus membeli ke Kecamatan Boja atau menunggu penjual sayuran keliling untuk membeli sayuran. Namun untuk membeli kebutuhan rumah lainnya para warga harus berusaha lebih keras seperti membawanya dengan motor atau harus ikut angkutan umum berbentuk mobil terbuka. Belum lagi kesulitan warga dalam menerjang jalan-jalan yang rusak sambil membawa barang-barang yang telah mereka beli.

Keadaan jalan yang rusak untuk menuju Desa Cening sudah seharusnya mendapatkan perhatian khusus, terutama pihak Kecamatan Singorojo dan Kabupaten Kendal. Dengan jargon yang dibawa oleh Gubernur Jawa Tengah “Bali Ndeso, Mbangun Deso”, pemerintah harus membantu warga Desa Cening dalam memperbaiki akses jalan menuju desa tersebut. Dengan akses jalan yang lebih baik tentu saja dapat membuat kegiatan sehari-hari dan perekonomian warga Desa Cening menjadi lebih baik pula.



reportase minggu pertama by: desa cening kecamatan singorojo kabupaten kendal

No comments:

Post a Comment

bagaimana menurut kamu?