Desa
Ngareanak merupakan desa yang kaya akan pesona, baik dari pesona bahari ataupun
hasil alamnya. Salah satu hasil alam yang menjadi kebanggaan desa ini adalah
buah durian.
Durian
merupakan buah yang sarat akan kenikmatan rasanya. Rasa manis yang khas dari
buah ini merupakan daya tarik tersendiri yang dapat memikat selera setiap orang
yang melihatnya.
Di
desa Ngareanak ini, dapat kita dapatkan durian dengan cita rasa yang membuat
setiap orang merasa ketagihan jika telah mencicipinya. Dengan harga yang
relatif murah menambah daya tarik tersendiri untuk mencicipi durian Desa
Ngareanak ini. Harga yang bersahabat dengan kantong ini disebabkan karena
mayoritas penduduk desa Ngareanak memiliki pohon durian sendiri, sehingga jika kita
membeli durian dari tangan pengepul, maka durian akan didapatkan seharga Rp 10.000,00
saja sehingga memaksa hati untuk membelinya lagi. Selain itu, banyak pemborong
buah durian dari berbagai daerah yang membeli durian di Desa Ngareanak,
tepatnya di Dusun Kaliwesi, karena memang
durian Ngareanak telah terkenal di berbagai daerah sehingga menjadi supplier bagi pedagang durian lainnya.
Meskipun durian merupakan buah yang mengandung alkohol namun buah ini tetap memiliki pesona yang memikat selera orang yang melihatnya. Oleh karena itu mengonsumsi buah durian pun perlu dikontrol agar mendapatkan manfaat dari buah durian lebih optimal lagi. Bagi orang yang telah berusia lanjut, buah durian merupakan bauh yang harus dijaga kadar konsumsinya agar tidak menyebabkan hipertensi ataupun kolesterol.
Segala
nikmat ciptaan Tuhan memang selalu memilik manfaat dan kekurangannya, sehingga
dibutuhkan perilaku yang bijak agar dapat mendapatkan manfaatnya dengan meminimalisasikan
kekurangannya. Buah durian tetap menjadi buah yang penuh pesona dan daya tarik
yang khas namun butuh kebijakan dalam hal mengonsumsinya agar mendapatkan
kenikmatan yang sesungguhnya dari buah Durian.
Ya, desa Ngareanak merupakan surganya
buah durian, yang wajib dikunjungi bagi insan pecinta durian.
reportase minggu pertama by: desa ngareanak kecamatan singorojo kabupaten kendal
No comments:
Post a Comment
bagaimana menurut kamu?